Sabtu, 28 April 2012

GoodBye PEP



Berita gak sedap datang dari tim fave aku BARCELONA.
Setelah menelan kekalahan tiga kali berturut-turut saat bertandang ke markas Chelsea di Leg 1 Semifinal Liga Champion, lalu menjamu Real Madrid dan Chelsea di Leg ke 2 di Camp Nou, Josep "Pep" Guardiola (lahir di Santpedor, Barcelona, Catalunya, Spanyol, 18 Januari 1971) sang pelatih memutuskan untuk hengkang dari Tim kebanggaan warga Catalan ini. Ikss...iksss...ikss...sebagai fansnya Barca, aku sangat menyayangkan keputusan Pep untuk meninggalkan Camp Nou. 

Why Pep? Why?

Pep Guardiola sendiri mulai melatih pada musim 2007–2008, Josep Guardiola melatih tim Barcelona B.  Pada 8 Mei 2008, Joan Laporta, presiden FCB mengumumkan bahwa Josep Guardiola akan menggantikan Frank Rijkaard sebagai pelatih tim utama Barcelona. Guardiola menandatangani kontrak pada 5 Juni 2008. Pada musim awal kepelatihannya, Barcelona berhasil mengakhiri musim dengan meraih tiga gelar sekaligus (treble), yaitu:La Liga, Copa Del Rey,dan Liga Chmpions. Selain itu, Barcelona menjadi tim tersubur di antara jajaran liga-liga terbaik Eropa dengan mencetak sekitar 150 gol di semua kompetisi (Wikipedia). Pep juga tercatat sebagai pelatih terbaik sepanjang sejarah Barcelona dengan 12 trofi dalam kurun waktu tiga tahun melatih. Hwaaaa......selain itu Pep juga pelatih kesayangan para Laskar Barcelona. 








"Empat tahun bisa membuat semua orang lelah. Saya telah memberi tahu presiden kalau era saya akan berakhir sekitar September-Oktober. Pelatih baru akan bisa memberi sesuatu yang tak bisa lagi saya berikan. Berbicara pada press dan pemain selama empat tahun lamanya sangat menuntut banyak hal. Saya tahu apa yang saya tinggalkan, sebuah tempat yang indah, tapi saya tahu ini merupakan waktu yang tepat," ucap Pep (Tribun Jakarta).


Para pemain Barca sendiri dikabarkan sangat terpukul dengan keputusan Pep untuk hengkang dari Tim yang telah membesarkan namanya sebagai seorang Coach. Kabarnya Sebagai pelatih baru, ditunjuklah asisten Pep selama ini, Tito Vilanova.  Ikss....iksss.... tetep sedih gak rela.

Ini dia Daftar Gelar Guardiola Bersama Barca:

  • La Liga (3): 2008/09; 2009/10, 2010/11
  • Copa del Rey (1): 2008/09
  • Piala Super Spanyol (3): 2009; 2010; 2011
  • Liga Champions (2): 2008/09; 2010/11
  • Piala Super UEFA (2): 2009; 2011
  • Piala Dunia Antarklub (2): 2009; 2011

Mungkin Pep merasa tertekan dengan reputasi Barca yang bisa dibilang tim terbaik saat ini,  sekalipun kekalahan demi kekalahan akhir-akhir ini tetap saja tidak dapat dipungkiri bahwa ia suskses besar membawa The Catalan kepuncak kejayaannya. arca menjadi tim Spanyol pertama yang sukses merebut gelar La Liga, Copa del Rey dan Liga Champions dalam satu musim kompetisi. Amazing.....





Aku sendiri sebenarnya tidak terlalu mengikuti perkembangan Barca, karena akupun belum lama jatuh cinta pada tim berkaos maroon biru ini. Jujur saja, aku kagum banget sama sepak terjangnya Om Guardiola justru karena sikapnya yang luar biasa wise. Jauh beda banget sama si Om di tetangga sebelah yang frontal dan ampun dehhh attitude nyaaa.... Pep pun terlihat sangat mengasihi anak-anak asuhnya, bisa dilihat betapa mereka ingin Pep untuk bertahan di Barcelona. Saat Messi pemain terbaik saat ini gagal menyelamatkan Barca dari kekelahan di tiga laga terakhirnya, Pep bahkan enggan menyalahkannya. 

“Saya hanya berterima kasih padanya atas segalanya yang telah dia lakukan. Kekaguman saya padanya tak bisa dilukiskan, dia membantu kami berkembang setiap hari,” kata Guardiola seperti dikutip situs resmi Barcelona.


 Messi sendiri pernah berkata bahwa Guardiola lebih penting bagi Barca dari pada dirinya sendiri...wiiiihhhh...Dahsyat kan. Mama aku ajah yang gak suka nonton bola, ikut-ikutan mengagumi kegantengan Om Pep loh... berkali-kali si mama bilang 'pelatih barcelona ganteng... si ganteng Pep"

Josep 'PEP' Guardiola adalah pelatih hebat yang dicintai oleh tim dan anak buahnya, Messi Love U, Barcanian Love U, I love U, my mother also love you... Good bye Pep.... We'll miss you...


Sources : Berbagai Sumber

Kamis, 26 April 2012

Grease Monkey

Aplikasi ini aku tahu dari dosen Sociolinguistics, yang mensuggest solusi jitu untuk mendownload E-book, banyak sih E-book yang bisa di download dengan file PDF, ataupun mobile e-book. Tapi rata-rata ebook yang ada itu hanya seperi komik, novel, ataupun cerita-cerita gitu, untuk buku-buku education itu agak jarang dan sulit ya, dan Google Book lah yang bisa dibilang cukup komplit. Hehehe.... balada mahasiswa semester akhir nih ya, demi menghemat bugged dong pastinya..hehehe

Cara instal greasemonkey agak beda karena aplikasinya akan langsung masuk ke Firefox. Nah gini nih cara menginstall Greasemonkey di firefox untuk download buku di Ebook. dan bisa juga untuk download video di youtube. Greasemonkey adalah salah satu add-ons firefox yang bisa digunakan secara gratis. Postingan ini sengaja aku buat karena kemarin teman aku ada yang minta mentahannya, dan aku gak punya karena 'si monkey' ini langsung nempel di firefox. Jadi untuk mengusir kesulitan untuk download buku di google book dan download video youtube, maka aku share nih caranya. Greasemonkey dibutuhkan oleh beberapa addon firefox agar plugin firefox yang diinstal dapat berjalan dengan baik di browser kompi pribadi yooo....

Untuk menginstal greasemonkey , lakukan prosedur berikut :



Akan terbuka halaman seperti di bawah ini, trus klik deh tombol "Add to Firefox"





Note:
Kalau belum terdaftar sebagai member, klik tombol register yang ada di pojok kanan atas halaman, jika sudah terdaftar sebagai member di firefox login dengan akun email dan password  firefox.

  • 3. Setelah menekan tombol "Add to Firefox", akan tampil kotak dialog berikut :
Klik "Instal Now"
Tunggu hingga proses instal greasemonkey di firefox selesai


maka akan muncul kotak dialog seperti dibawah ini, untuk merestart firefox, setelah itu,,,daraaaammmm...dipojok atas firefox akan ada logo monyet dengan jambul nyentrik. hehehe. ...



Silakan dicoba ya guys....

Source: Artikle Komputer

Rabu, 18 April 2012

[Sinopsis] King 2 Hearts


Love this drama, entah kenapa sekalipun dimataku Lee Sueng Gi itu gak cakep-cakep banget, dan Ha Ji Won juga yang gak cantik-cantik banget, namun aku gak pernah ragu untuk menonton film ataupun drama yang mereka mainkan. Seolah nama dua orang ini sudah menjadi magnet dari kualitas film yang bisa dibilang mempuni. Inget dong sama Memories of Bali or Secret Garden? atau My Girl Friend is Gomiho?

Nama Ha Ji Won sendiri bisa dibilang sudah sangat gaek dikalangan aktris Korea, aktingnya tidak perlu diragukan lagi lah, she is one of the best actress in Korea. Cuma.... awalnya kok agak gimana gitu pas tau dia dipasangkan dengan Lee Seung Gi. Hehehe... asa gak cocok gimana gitu. Secara mereka beda umurnya lumayan jauh,,jadi berasa liat Raffi Ahmad sama Yuni Shara versi Korea. hehehe... Jujur ajah agak kecewa, aku sih ngarepnya Ha Ji Won main bareng Jo In Sung atau So Ji Sub lagi, hehehe.





Tapi ternyataaaaa..... Unpredictable banget deh, seperti di Secret Garden sebelumnya, aku gak terlalu suka sama HJW dipasangin sama Hyun Bin, and guess what?? mereka keliatan cocok, Chamestrinya dapet bangettt, dan Secret Garden pun sukses besar. Dan gimana nasip King 2 Heart??? Untuk drama nya sendiri sih gak bisa dibilang sukses besar seperti SG ya, hanya saja menurut aku K2H sukses besar untuk para aktor dan aktrisnya. Lee Seung Gi yang jauh lebih muda 10 tahunan dari Ha Ji Won bisa mengimbangi, bahkan mereka keliatan cocok dan unyu... :D

Aku sendiri sih lebih suka Raja Seung Gi, dari pada 'raja-raja' yang lain, seperti pangeran Yoo CHun di Rooftop Prince, maupun King Young Gul dari Fashion King, atau si The Beatles Jang Guen Suk di Love Rain. Hehehehe...Karena ya selain pemain, jalur ceritanya pun enak diikuti. Pertumbuhan karakter Seung Gi yang 'seolah-olah' bodoh dan kekanak-kanakan menjadi seorang raja yang memimpin Korea, serta Ha Ji Won yang selalu lucu kalau berperan sebagai cewek tomboy yang suka sok imut, bikin gemes. Hehehe...

LINK Sinopsis by Lilik



Saat aku memposting ini, King 2 Hearts baru sampai Episode 8. Dimana Pangeran Lee Jae He (Lee Seung Gi) diangkat menjadi raja, karena sang raja yang tak lain tak bukan adalah kakaknya meninggal dunia akibat keracunan.

 King Seung Gi

Raja dan sang adik tampak sangat akur, salah satu magnet drama ini..






Secara keseluruhan I love the drama, bumbu percintaan antara pangeran kerajaan Korea Selatan yang jatuh hati pada seorang prajurit wanita dari Korea Utara, ditambah unsur kelucuan, dan politik membuat drama ini seperti gado-gado, alias campur aduh jadi satu 'makanan' yang ciamik. Hubungan keluarga kerajaan yang harmonis pun bikin seneng, gak seperti drama sejenis contohnya Princess Hour atau drama Seaguk yang rata-rata memperebutkan kekuasaan antar angota keluarga sendiri, King 2 Hearts sangat kekeluargaan. Masalah justru timbul dari luar, dimana banyak orang yang ingin memporak porandakan pertahanan kerajaan.. jiaaahhhh, keren banget bahasanya.

Aku juga baru menyadari bahwa judul KING 2 HEARTS itu bukan karena si raja ini playboy dan membagi hati kepada dua hati, cinta 2 hati kalao kata Afgan mah... Hehehe,  Tapi 2 Hearts disini lebih kepada simbol pada jalan cerita film ini yang menggabungkan dua Korea. Kita bisa mengibaratkan King sebagai tubuh yang kita miliki (atau dalam hal ini mengacu pada Korea) sedangkan 2 Hearts mengibaratkan hati seseorang yang harus terbagi dua (mengacu pada Korea Utara dan Korea Selatan).  Jadi King 2 Hearts secara keseluruhan (Seolah) menyimbolkan bahwa, sekalipun negara ini dalam satu wadah yang sama bernama Korea, namun untuk pandangan tertentu hatinya terpecah menjadi dua. Nah, karakter Lee Seung Gi sendiri didrama ini digambarkan sebagai sosok raja yang ingin menyatukan kembali dua hati yang telah terbelah tersebut, karena logikanya dalam satu tubuh akan sulit rasanya mencintai dengan kuat jika 'hati'nya sendiri bercabang. Hadehh... gaya nian analisis ku..

Gimana 'yang mulia' Lee Seung Gi mengurus kerajaannya? gimana juga 'yang mulia ratu' Ha Ji Won menjadi pendampingnya?

Watch!!!!

Pic Source : Google (Link : All About Drama)

Selasa, 17 April 2012

[Sinopsis] Operation Proposal

Seperti sepenggal bait lagu Agnes Monika
"... Ingin ku Ulang hari, Ingin ku perbaiki..."

If you could turn back the time? What will you do???



Apakah kalian akan melakukan hal yang sama seperti Kang Baek Ho? menjelajah waktu demi cinta dimasa lalu. Aku tahu drama ini dari blognya , I Me My Mine Luv Korea. Aku ngikutin sinopsisnya dan langsung nonton drama ini pas keluar didunia perlapakan... hehehe... 2 hari full kerjaan aku cuma nonton dramanya pangeran chun chu ini. Hehehehe...
Aku agak males ya bikin sinopsisnya, hehehe, gak sempet, gada waktu, makanya buat yang pengen baca sinopsisnya aku ngeLink nih sinopsis Operation Proposal. Yang diperankan oleh Yoo Sueng Hoo sebagai Kang Baek Ho, dan Park Eun Bi sebagai Ham Yi Seul.





Ceritanya sendiri lagi-lagi diangkat dari komik yang berasal dari negeri sakura (kalau gak salah itu juga, lupa-lupa inget....) dengan judul Proposal Daishakusen. Kalau gak salah juga yang versi jepangnya diperanin sama mantan aku...wkwkwkw... Yamapiii.. :D.
Bercerita tentang penjelahan waktu yang dilakukan Baek Ho untuk memperbaiki masa lalunya, menghabus semua penyesalan-penyesalannya. 

Sinopsis by Hazuki Airyn

Note :
Basically sih aku suka drama ini secara keseluruhan, seceritanya manis, casts nya juga oke pas banget, dan ceritanya gak hanya tentang romance tapi juga persahabatan. Hal yang paling aku suka adalah detail di film ini yang Woww... seperti kisah surat cinta yang Yi Seul yang ditanam dan baru diketahui pada hari pernikahannya, kenyataan bahwa mereka berdua saling jatuh cinta dibangku sekolah dasar, kancing ke-2, kakek Yi Seul yang 'sayang' sekali pada Baek Ho, yeahhh... thats so sweet!



Sekalipun alurnya agak lambat, atau memang sengaja diciptakan dengan lambat, karena mengingat merubah masa lalu itu hal yang mustahil dikehidupan nyata, maka dalam kisah ini pun dibuat alur lambat untuk menegaskan bahwa dengan bantuan 'gaib' pun merubah takdir dan masa lalu tetap saja bukan hal yang bisa dilakukan dengan mudah.

Sekalipun aku agak sempat bosan dengan perjalanan bolak-balik Baek Ho ke masa lalu, namun kisah cinta pasangan ini cukup menyenangkan untuk diikuti. Apa lagi aku rasa  semua orang pernah mengalami hal ini, menyadari kesalahan demi kesalahan dimasa lalu justru disaat kita sudah benar-benar kehilangan.

Ini bukan film mellow drama ya, tapi entah kenapa drama ini berhasil bikin aku nangis. Hehehe, berasa banget kesedihan Baek Ho dengan segala penyesalannya, berkali-kali mencoba namun tetap gak ada yang berubah. Finally, setiap orang punya takdirnya sendiri-sendiri. Kalau dua orang yang mencintai tidak dapat bersama berarti ada takdir 'orang lain' yang menyertai mereka.





Satu pertanyaan yang aku berikan pada kalian setelah melahap habis drama ini adalah...
"Kenapa penyesalan selalu datangnya belakangan???" Karena kalau terjadi diawal itu disebut dengan Pemikiran. Maka, berhubung kita tidak akan bisa seberuntung Baek Ho yang bisa menjelajah waktu dan memperbaiki masa lalu nya, lakukan lah segalanya with the best thing that u have, sayangilah mereka yang ada disampingmu saat ini dengan sebaik-baiknya, jangan sampai menyesalinya diwaktu yang akan datang.

Pic Sources : Google

6 Selebritis Dunia yang sukses dibidang Fashion


Bisnis mode dengan menggunakan nama besar selebriti merupakan salah bisnis yang mampu menuai sukses. Baik itu lini fashion sendiri atau bekerjasama dengan brand yang sudah ada. Kalian pasti tau dong ya, gimana seorang Victoria Beckham sekarang ini lebih dikenal sebagai Fashion Stylist dari pada mantan girl band Spice Girl.

Seperti yang dikutip dari allwomanstalk, ada beberapa lini mode selebriti yang sukses di pasaran. Milik siapa saja?

1. Mary-Kate dan Ashley Olsen




Mantan artis cilik ini berubah menjadi ikon mode, dan sekarang berprofesi sebagai desainer yang telah memiliki perusahaan retail besar. The Row, merupakan salah satu lini busana mereka yang dijual dengan kualitas dan harga setara desainer ternama. Mary-Kate dan Ashley juga memiliki lini busana lain yang dijual dengan harga lebih terjangkau, yaitu Elizabeth and James.

2. Victoria Beckham
Mantan personel Spice Girl ini mendapat perhatian luar biasa dari dunia mode berkat lini busananya yang menjual gaun, denim, kacamata serta aksesori. Bahkan, Victoria telah mengalahkan Burberry, Stella McCartney dan Tom Ford dengan memenangkan penghargaan 'Designer Brand of the Year' di British Fashion Awards.



3. Nicole Richie
Lini perhiasan dan aksesori miliki Nicole Richie, House of Harlow begitu diminati oleh para pencinta mode. Dengan desain yang terinspirasi dari gaya boho Nicole, House of Harlow kini menawarkan produk yang lebih beragam yaitu sepatu dan kacamata hitam. Mengikuti kesuksesan lini perhiasan dan aksesorinya, Nicole juga telah merilis koleksi pakaian bertajuk Winter Kate.



4. Alexa Chung
Bersama dengan brand Madwell, persenter sekaligus ikon mode asal Inggris, Alexa Chung membuat lini busana yang terinspirasi dari gaya berbusananya. Lini ini dapat dikatakan sukses besar, terbukti hanya butuh satu hari saja untuk menjual rangkaian busana karya Alexa.


5. Kate Moss
Mengambil inspirasi dari gaya rock-chic sang supermodel, koleksi Topshop by Kate Moss menampilkan berbagai pilihan denim, terusan, dan jaket kulit. Walau kerjasamanya telah berakhir, namun Kate Moss berhasil menawarkan 14 koleksi busana yang laris manis di pasaran.


 6. Gwen Steffani
L.A.M.B merupakan lini busana milik Gwen yang namanya berasal kepanjangan judul album pertamanya, Love Angel Music Baby. Lini ini menjual koleksi pakaian, tas, sepatu serta rangkaian parfum. Gaya Gwen yang eksentrik, memberikan sentuhan tersendiri pada koleksi L.A.M.B.



Sumber :  http://www.wolipop.com

I Love Red

Sekalipun banyak orang menganggap warna merah mencerminkan warna yang agresif, egois, dan juga dikenal sebagai warna yang penuh amarah, namun merah adalah salah satu warna favorit untuk busana yang indah dan terlihat menarik. Gak cuma menurut aku loh ya, tapi perancang-perancang busana ternama pun sepertinya merasa seperti itu. Hehheehe....

Wanita yang mengenakan gaun merah sekejab mata akan  menarik perhatian orang di sekelilingnya walaupun busana yang dikenakan sederhana dan sopan. Berikut beberapa pilihan untuk rancangan gaun Spring / Summer 2012 koleksi para desainer terkemuka.

1. Gaun merah Salvatore Ferragamo. Dengan model one shoulder, gaun ini mencerminkan kemewahan apalagi di hias dengan ribuan kristal yang berkilau menyempurnakan setiap detail dari rancangan tersebut.


2. DKNY, salah satu gaun yang sederhana dan indah. Fitur hemline asimetrisnya terbilang cukup trendi dan populer di musim panas kali ini.


3. Giles, gaun merah dengan banyak lapisan dan bawahan yang menyapu lantai memberikan kesan seksi dan menarik perhatian.


4. Emilio Pucci, Gaun ini dilengkapi dengan cetakan kaleidoskopik, rancangan lengan yang tidak biasa membuat gaun ini unik dan enak dipakai.


5. Marc by Marc Jacobs, gaun. Gaun yang sangat sederhana, dengan dua warna yang ideal.


6. Iceberg, gaun dengan motif bunga dan tambahan garis silang pada leher menambah kesan seksi namun sopan dan lembut. Cocok untuk para wanita modern yang suka menjadi pusat perhatian.


7. Zac Posen, kesan feminin dan imut, menjadikan gaun ini sebagai favorit para wanita.


Cantik-cantik ya? Hayooo, Pilihlah salah satu yang jadi favorit kamu.. Kalau aku sih suka sama yang nomer 2, hehehe, simple dan gak ribet, udah gitu bisa multi fungsi juga, bisa dipaduin sama laging, hehehe, aman buat yang berjilbab... ^_^

Sumber disini
 

Kamis, 12 April 2012

LMH as Hero

Siapa yang ngaku fansnya LMH? #lirik @brendaalouise and @Iamnourulfha... Konon kabarnya Lee Min Ho akan bermain drama saeguk alias kolosal, wihhh, lagi ngetrend ya dikorea sana maen drama bertema klasik seperti ini. Setelah Han Yo Joo di Dong Yi, Park Shi Hoo di Princess Man, dan yang baru-baru ini melesat adalah Moon Embrasing The Sun yang salah satu pemainnya adalah Jung Il Woo, sekarang LMH ikutan deh. Judulnya kalau gak salah FAITH.






Awalnya aku kira ini foto LMH asli buat drama Faith, tapi Pemirsaaaa...katanya ini foto editan. Hehehehe...mungkin banyak yang gak sabar liat LMH maen drama saeguk kali ya....

Drama yang akan ditayangkan di SBS ini, kabarnya akan tayang bulan Agustus, dan akan mempertemnukan kembali LMH dengan Kim Hee Sun (BBF). Ceritanya gimana??? Nantikan saja...


Sources : Berbagai sumber

Senin, 02 April 2012

The Wedding and The Ring

Post ini Based on my other Blog The Bachtiar's Journey

Inget film Lord of The Ring?? tadi aku sempat browsing-browsing tentang wedding ring, and guess? Cincin yang dipakai oleh Frodo di film itu menjadi salah satu wedding ring yang cukup popular loh. Banyak pasangan mengikat janji setia mereka menggunakan cincin Tdari trilogi The Lord of The Ring. 
Tapi tidak hanya cincin itu yang cukup popular. Berikut ini beberapa cincin yang cukup banyak diperbincangkan, dan diidam-idamkan mempelai wanita, hehehe...
#1. The Hobbit Wedding Ring 


Cincin milik Frodo ini jadi salah satu cincin dari sebuah film yang cukup popular, designnya yang simple dengan ukiran tulisan yang membuatnya menjadi indah. Kini bahkan tidak hanya tersedia dalam warna emas saja, tapi ada juga silver dari emas putih atau juga platina, dan yang teranyar ada juga yang berwarna hitam, dibuat dari black titanium. 

#2. The Princess Wedding Ring




Fairy tales, begitulah pikiran semua orang ketika melihat pasangan Prince William dan sang istri Princess Kate. Cerita tentang keduanya pun menjadi konsumsi publik yang marak diperbincangkan, salah satu yang marak diperbincangkan tentu saja perihal cincin kawin yang William berikan untuk istrinya tersebut. Cincin dengan batu berkilau berwarna biru yang cerah, yang dulunya adalah cincin yang diberikan oleh sang ayah Prince Charles kepada mendiang Lady Dy. Cincinnya selain cantik juga klasik, hehehe, something old and romantic yaa,, makanya banyak juga pasangan yang ingin menggunakan cincin yang sama untung pernikahan mereka.


#3. The Vampire Wedding Ring




Gak hanya penggemar Twilight saja yang kabita melihat cincin yang dipakai Isabela Swan ini, tapi banyak orang juga menginginkan yang serupa. Cincin hasil imajinasi sang penulis Stephani Mayer yang dibantu wujudkan oleh seorang seniman perhiasan ternama ini, membuat pernikahan sang vampire dari klan Cullen itu begitu indah dan sempurna. Gak seperti cincin pernikahan biasa yang hanya memiliki sebuah berlian, cincin ini full berlian, mewah banget deh. Buat yang punya bujet lumayan, bisa deh mewujudkan impian menjadi vampire-vampiran, hehehe.
Buat yang ingin mewujudkan fantasinya, mungkin bisa memilih cincin tersebut sebagai pengikat cinta ya, hehehe, selama mampu dan tidak terlalu memaksakan kehendak tentunya. 
Pic : Google